Tips Memilih Nama Domain Untuk Website Bisnis

ALT | Nama domain bisnis
Nama domain bisnis

Memilih nama domain untuk kegiatan bisnis memanglah membutuhkan ketelitian. Hal ini berkaitan dengan nilai nama domain dan efisiensi saat menggunakannya.

Website bisnis pasti membutuhkan nama domain yang bernilai tinggi dan menjual. Dengan pemilihan domain yang tepat untuk Website Anda bisa membuat bisnis Anda berkembang lebih cepat.

Maka dari itu, penting dalam memilih domain yang ideal untuk bisnis. Berikut 9 tips memilih dalam memilih nama domain untuk bisnis.

Gunakan Domain Singkat dan Jelas (Lebih Pendek lebih Baik)

Dalam memilih sebuah domain, gunakan kata tersingkat untuk mengekspresikan ide Anda dalam sebuah nama domain. Ini karena semakin singkat sebuah domain, maka akan semakin bagus terutama dalam mengenalkannya pada orang banyak. Selain itu, domain yang memiliki nama pendek juga akan mempermudah orang lain dalam pengetikan alamat domain pada address bar sebuah browser.

Dari segi harga, semakin pendek jumlah huruf yang digunakan dalam domain, maka harganya semakin mahal. Ini terbukti saat Anda akan mendaftarkan nama domain .com dengan kurang dari 4 huruf maka sudah tidak ada lagi yang tersisa.

Hindari Penggunaan Angka dan Strip

Dalam domain hanya diperbolehkan menggunakan angka, huruf, dan strip. Sangat disarankan untuk menggunakan nama domain dengan hanya menggunakan huruf jika tidak diperlukan. Ini akan lebih baik dari segi estetika dan juga menambah nilai formal dalam sebuah nama domain.

Selain itu, jika hendak menambahkan angka atau strip, pastikan penggunaannya tidak membingungkan pembaca. Namun tetap saja penggunaan hanya huruf sangat direkomendasikan.

Gunakan Kata Sesuai Topik Domain

Penting sekali saat Anda akan memilih domain yakni dengan memilih kata sesuai niche. Misalnya ketika ingin membeli sebuah domain dengan topik makanan, maka gunakan kosakata yang sesuai.

Contohnya untuk nama domain resep bisa Anda bisa memasukan kata yang mengandung resep, recipe, atau masakan. Karna kata tunggal tersebut sudah ada yang memakai, Anda bisa menambahkan kata lain yang tersedia.

Kata gabungan berikutnya biasanya berupa nama identitas, spesifik, maupun brand. Seperti resepnama,resepbrand,atau resepmakanan. Lalu yang terakhir pilih ekstensi domain untuk mendapatkannya.

Jangan Gunakan Kata yang Terlalu Panjang

Nama domain bukanlah deskripsi, melainkan brand atau ide utama proyek digital Anda. Dengan demikian, tidak perlu menggabungkan banyak kata sehingga terlalu panjang. Normalnya, nama domain berkisar 10-15 huruf, akan tetapi lebih pendek lebih baik.

Ini berkaitan dengan efektivitas dan efisiensi sebuah nama domain. Selain itu, nama yang panjang juga menyulitkan pengunjung saat hendak menulis alamat domain Anda di browser.

Pilih Kosakata yang Bernilai Tinggi

Dalam menemukan sebuah nama domain yang pas, pilih kata dengan nilai yang tinggi. Ini sebagai upaya untuk meningkatkan nilai domain Anda di mesin pencari.

Sudah kita ketaui bahwa mesin pencari pun memunculkan sumber halaman web berdasarkan kata kunci. Dengan ini, saat nama domain Anda mengandung kata berharga akan menambah kemungkinan terindex lebih baik.

Jangan Gunakan Kata-kata Kotor

Penting juga dalam memilih domain untuk menghindari kata-kata kotor yang kasar. Ini untuk menghindari blacklist oleh server tertentu termasuk google.

Jika demikian terjadi, maka situs Anda yang memiliki nama domain mengandung kata terlarang akan tidak ditampilkan. Ini karna mesin pencari pun memiliki filter dalam algoritmanya dalam menyaring kata-kata tertentu.

Pastikan Nama Domain Tesedia

Sebelum hendak mendaftarkan nama domain, pastikan nama domain yang Anda pilih tersedia dan belum didaftarkan orang lain. Jika terlanjur memilih nama domain yang sudah didaftarkan Anda memiliki dua kemungkinan alternatif.

Yang pertama dengan mengganti ekstensi domain lainnya seperti dari .com ke .net yang tersedia. Kemudian membeli nama domain domain yang sudah didaftarkan orang lain menggunakan jasa broker yang biasanya memakan banyak biaya dan waktu.

Perhatikan Harga Perpanjangan Domain

Ekstensi domain memang menjadi kunci selain nama domain yang ideal untuk website Anda. Hendaknya sebelum Anda memilih ekstensi domain, perhatikan juga harga perpanjangannya.

Ini dikarenakan harga pertama daftar domain akan lebih murah daripada harga perpanjangannya. Contoh domain dengan harga cukup stabil antara pendaftaran dan perpanjangan adalah .com, .net, .my.id, dan lain sebagainya.

Pilih Ekstensi yang Ideal Dengan Niche

Ada ratusa bahkan ribuan ekstensi domain yang tersedia di Internet. Dari sekian nama domain, ada domain tertentu yang memerlukan verifikasi atau dokumen tambahan saat mendaftarkannya seperti domain dengan kode negara (ccTLD).

Contoh ekstensi domain populer yakni .com, .net, .org, .biz, dan sebagainya. Kedepannya, ekstensi domain akan mencerminkan topik atau konten apa yang akan Anda hadirkan di website Anda. Misalnya .com untuk komersil dan umum, .net untuk jasa layanan internet, .org untuk organisasi, dan lain-lain.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *